blog-1

Bekerjasama dengan RSUP Leimena, Dompet Dhuafa Gelar Sunat Massal

RSUP Dr. Johannes Leimena dan  Masjid Al-Jabbar RSUP Dr. Johannes Leimena  berkejasama dengan Dompet Dhuafa Cabang Ambon Pemerintah Kabupaten Buru, dan Badan Zakat Nasional Kabupaten Buru sukses menggelar kegiatan Sunat Massal. Acara Sunat Massal, yang bertemakan "Anak Sehat, Generasi Hebat!", berlangsung pada Minggu, 28 Januari 2024 bertempat di PKBM Khoirul Huda, Desa Waekarta, Kec. Waiapo, Kab. Buru.

 

Peserta sunat massal berasal dari berbagai wilayah di Kabupaten Buru, khususnya dari Kecamatan Waepo dan sekitarnya, yang berjumlah 100 orang anak. Selain memenuhi Sunnah Rasulullah SAW acara khitan massal ini juga diharapkan memberikan dampak positif bagi kesehatan mereka. Diketahui bahwa khitan dapat mengurangi risiko infeksi penyakit seksual menular, seperti HPV, herpes, hingga sifilis.

 

Dompet Dhuafa Cabang Ambon, sebagai lembaga pelayan masyarakat, melibatkan berbagai pihak terkait dalam kegiatan ini antara lain Kepala Desa Waeapo, Camat Waepao, Danramil Mako, Kapolsek Kecamatan Waeapo, dan Pimpinan Pesantren Khoirul Huda Waeapo. RSUP Dr. Johannes Leimena juga mendukung kegiatan tersebut dengan mengirimkan tiga orang perwakilan Rumah Sakit untuk membantu kelancaran pelaksanaan khitan massal. Selain kegiatan sunat massal, Dompet Dhuafa juga memberikan bingkisan, snack, dan uang saku kepada anak-anak peserta sebagai bentuk dukungan dan apresiasi. 


kembali ke artikel